Hi quest ,  welcome  |  sign in  |  registered now  |  need help ?

Rekor, Laskar Pelangi Raih 'International Best Seller'

Written By mimin on Monday, February 11, 2013 | 7:00 PM


Novel Laskar Pelangi meraih predikat "International Best Seller" di Turki. Capaian itu merupakan kali pertama bagi novel Indonesia meraih prestasi penjualan terbaik di tingkat internasional, kata Andrea Hirata, Senin (11/2).

"Penerbit-penerbit ternama yang menerbitkan Laskar Pelangi, misalnya penerbit Butik Yayinlari telah mencantumkan status Internasional Best seller tersebut pada cover novel Gokkusagi Askerleri," ujar Andrea seperti dikutip Republika, Selasa (12/2).

Gokkusagi Askerleri adalah Laskar Pelangi edisi Turki. Status "International Best Seller" dicapai karena tingginya angka penjualan novel itu di beberapa negara yang telah menerbitkan Laskar Pelangi yakni Australia, Selandia Baru, Amerika, Cina, Korea, dan Vietnam. Di negara yang disebut terakhir itu, Laskar Pelangi telah mengalami cetak ulang.

Pemesanan novel Laskar Pelangi melalui toko buku online seperti Amazon.com juga amat tinggi.

"Status itu juga tidak terlepas dari bagusnya ulasan dari berbagai media dan para kritikus terhadap Laskar Pelangi di negara-negara yang telah menerbitkan Laskar Pelangi," tambah Andrea.



Andrea berharap apa yang diraih Laskar Pelangi dapat menyemangati penulis muda Indonesia bahwa karya penulis Indonesia bisa juga mencapai International Best Seller.

Laskar Pelangi menceritakan perjuangan 10 anak-anak asal Desa Gantung, Belitung Timur, dalam meraih cita-cita mereka. Novel tersebut telah diterjemahkan dalam berbagai bahasa. Laskar Pelangi juga telah difilmkan dengan judul yang sama. [AM/Rpb]

0 comments:

Post a Comment